Saturday 21 March 2015

LETAK ASTRONOMIS, GEOGRAFIS, GEOLOGIS, DAN MARITIM INDONESIA

LETAK ASTRONOMIS
Indonesia memiliki letak astronomis yang cukup unik, yaitu di 6̊ LU - 11̊ LS dan 95̊ BT – 141̊ BT. Akibat terletak di lintang tersebut, mengakibatkan Indonesia mengalami iklim tropis yang membawa keuntungan bagi Indonesia.
Keuntungan Indonesia
  • Intensitas hujan yang tinggi
  • Intensitas matahari setiap tahunnya cukup
  • Iklim tropis
  • Memberikan kesuburan karena tanaman bergantung pada curah hujan tinggi dan matahari yang cukup.
  • Kelembaban udara yang cukup karena Indonesia sebagian besar adalah lautan dan menyebabkan terjadinya banyak penguapan.
Batas Wilayah di Indonesia (Astronomis)

  •  Di wilayah Indonesia paling Utara adalah pulau We pada 6̊ LU
  • Di wilayah Indonesia paling Selatan adalah pulau Rote di Nusa Tenggara timur pada 11̊ LS
  • Di wilayah Indonesia paling Barat adalah pulau We di ujung utara pulau sumatera pada 95̊ BT
  • Di wilayah Indonesia paling Timur adalah kota Merauke terletak pada 141̊ BT
Pembagian Wilayah Waktu
Indonesia yang dilalui garis lintang 0̊ (Katulistiwa) menyebabkan iklim tropis dan akibat terletak di garis bujur tersebut, wilayah indonesia dibagi atas 3 Wilayah waktu :

  • Waktu Indonesia Barat (WIB)                   [GMT +7]
  • Waktu Indonesia Tengah (WITA)             [GMT +8]
  • Waktu Indonesia Timur (WIT)                  [GMT +9]

LETAK GEOGRAFIS 
Wilayah Indonesia terletak pada posisi yang strategis dan menguntungkan karena :
1.      Letak Indonesia di antara Benua Asia dan Australia
2.      Letak Indonesia diantara Samudra Pasifik dan Hindia

Keuntungan yang diperoleh berdasarkan letak Geografis Indonesia, yaitu :

  • Indonesia yang terletak di antara 2 benua dan 2 samudra memungkinkan menjadi persimpangan lalu lintas dunia, baik lalu lintas udara maupun laut.
  • Indonesia sebagai titik persilangan kegiatan ekonomi dunia, antara perdagangan negara-negara industri dan negara-negara yang sedang berkembang. Misalnya antara Jepang, Korea, dan RRC dengan negara-negara di Asia, Afrika, dan Eropa
·          Letak Geografis Indonesia membuat Indonesia dipengaruhi oleh angin muson, yaitu angin muson barat dan angin muson timur.
1.      Angin Muson Barat, adalah angin yang berhembus dari benua Asia ke benua Australia (barat ke timur), biasanya menyebabkan hujan turun di kawasan Asia (Indonesia) dan Australia. Karena angin ini melalui Samudera Hindia, angin ini membawa banyak uap air, sehingga di Indonesia pada bulan Oktober-Maret terjadi musim penghujan. Hal ini disebabkan karena, saat kedudukan semu matahari dibelahan bumi selatan, yang menyebabkan tekanan udara di Asia tinggi dan di Australia rendah, sehingga udara bergerak dari tekanan yang tinggi ke tekanan yang rendah.
2.      Angin Muson Timur,  adalah angin yang bergerak dari benua Australia ke benua Asia (timur ke barat), menyebabkan Indonesia terjadi musim kemarau, dan terjadi pada bulan Juni-September. Angin muson ini disebabkan saat kedudukan semu matahari di sebelah bumi utara, yang menyebabkan tekanan di Australia tinggi dan tekanan di Asia rendah. Angin ini melalui gurun yang kering di Australia, sehingga tidak ada kelembapan air dan di Indonesia terjadi musim kemarau.

LETAK GEOLOGIS
        Letak geologis adalah letak suatu wilayah berdasarkan susunan batuan yang ada pada bumi. Lapisan batuan yang ada di Indonesia sangat erat kaitannya dengan terbentuknya pegunungan yang ada di Indonesia. Karena banyaknya gunung tsbIndonesia memiliki tanah yang subur. Tetapi, rawan dengan terjadinya gempa bumi (vulkanik maupun tektonik).

Letak geologis Indonesia sebagai berikut:

  •  Indonesia merupakan bagian dari 2 buah rangkaian pegunungan besar di dunia, yaitu rangkaian pegunungan Mediterania dan Sirkum Pasifik
  • Indonesia terletak padapertemuan lempeng yaitu Lempeng Indo-Australia, Lempeng Eurasia, dan Lempeng Pasifik. Lempeng Indo-Australia bergerak ke arah utara, dan Lempeng Eurasia bergerak ke arah selatan, dan Lempeng Pasifik bergerak ke arah barat
  • Indonesia terletak pada 3 daerah dangkalan, yaitu Dangkalan Sunda, Dangkalan Sahul, dan daerah laut pertengahan Australia Asiatis

LETAK MARITIM
        Letak suatu negara/wilayah yang memiliki perbatasan terhadap lautan yang dilihat dari sudut pandang kelautan disekitarnya. Di indonesia sendiri, memiliki letak kelautan sangat baik sebab, wilayahnya berbentuk kepulauan yang dikelilingi 3 lautan besar yaitu :
1.      Samudra Pasifik       (bagian timur)
2.      Samudra Hindia        (bagian selatan)
3.      Laut Cina Selatan     (bagian utara)
Dampak Letak Maritim

  •  Adanya usaha pelayaran, perikanan, serta pelabuhan dengan kinerja yang sangat baik.
  • Ditinjau dari segi ekonomi, Indonesia memiliki potensi besar untuk mengembangkan usaha yang dimungkinkan oleh keadaan maritimnya. Sehingga Indonesia memiliki posisi penting pada ekonomi dunia.


No comments:

Post a Comment